Meteran Listrik Kantor Disdukcapil Bintan Terbakar Pelayanan-pun Terganggu

0 92
Disambar Petir, Meteran Listrik Kantor Disdukcapil Bintan Terbakar, Hal ini Mengakibatkan Pelayanan Tergangung (Foto Tangkapan Video PNS Disdukcapil Bintan)
Disambar Petir, Meteran Listrik Kantor Disdukcapil Bintan Terbakar, Hal ini Mengakibatkan Pelayanan Tergangung (Foto: Tangkapan Video PNS Disdukcapil Bintan)

PRESMEDIA.ID, Bintan – Meteran listrik Kantor Disdukcapil Bintan di Desa Bintan Buyu hangus terbakar akibat disambar petir, Kamis (29/9/2022) siang.

Kebakaran ini terjadi sekitar pukul 12.30 WIB saat hujan deras disertai petir melanda Pusat Perkantoran Bintan Buyu-Bintan.

Kasi Pendataan Penduduk Disdukcapil Bintan Budiana, mengatakan, berselang setengah jam hujan, tiba-tiba, petir menyambar meteran listrik kantor hingga membuat pegawai yang berada di dalamnya terkejut.

“Tiba-tiba ada dentuman keras di bagian depan kantor, dan saat di cek, meteran listrik sudah mengeluarkan api. Ternyata petir itu menyambar meteran listrik kita,” ujar Budi.

Saat kejadian lanjut Budiana, Kobaran api juga sempat membesar di meteran listrik, Bahkan melelehkan penutup dan kabelnya.
“Karena kita khawatir api makin membesar, maka kita langsung hubungi Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Bintan, dan saat anggota BPBD tiba langsung melakukan pemadam,” ujarnya.

Akibat meteran listrik itu terbakar itu, pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) di Disdukcapil Bintan juga menjadi terkendala.

Hal itu disebabkan seluruh jaringan listrik pasca kebakaran di Disdukcapil Bintan itu seluruhnya padam dan proses pengerjaannya dengan menggunakan alat elektronik belum dapat dilakukan.

“Instalasi listrik kantor akibat kejadian itu juga rusak,” katanya.

Tapi kalau warga yang ingin mengantar berkas pendaftaran ata mengambil berkas tetap bisa dilayani. Tapi untuk proses berkas hingga saat ini masih terkendala.

Mengenai waktu pelayanan kapan mulai dibuka, Budiana juga mengaku belum bisa memastikan. Sebab pihaknya masih menunggu proses perbaikan meteran dan instalasi dari teknisi di kantor Disdukcapil tersebut.

“Apabila semuanya sudah diperbaiki maka pelayanan akan kembali normal,” sebutnya.

Penulis:Hasura
Editor  :Redaksi

Leave A Reply

Your email address will not be published.