Disenggol Mobil, Pemotor Masuk Parit dan Alami Patah Tulang

PRESMEDIA.ID, Tanjungpinang- Seorang pengendara Motor Ep (17) mengalami patah tulang, setelah Sepeda motor Honda Scoopy warna merah BP 2917 PJ yang dikendarai, disenggol mobil Toyota Innova putih BP 1860 TMP di depan Gudang Sembako KM 6 Kota Tanjungpinang, Sabtu (15/10/2022) siang.
Kasat Lantas Polresta Tanjungpinang, Kompol Reza Arief Perdana, mengatakan kronologis kejadian senggolan itu, berawal pada saat sepeda motor yang dikendara Ep berjalan dari arah Traffic Light Km 6 menuju ke arah simpang Rawasari Tanjungpinang.
Sementara pengendara Mobil Toyota Innova putih B 1860 TMP yang di kendarai Febrian Nulajri datang dari arah berlawanan.
Tepat didepan Gudang Sembako, mobil yang dikendarai Febrian keluar jalur dan masuki ke jalur lawan, hingga bagian depan kanan mobilnya membentur bagian depan sepeda motor korban Ep. Akibatnya, pengendara sepeda motor yang tersenggol terpelanting hingga masuk ke parit.
“Akibat kejadian ini, pengendara Motor Ep juga mengalami patah Tulang dan luka-luka,” ujarnya.
Saat ini pengendara sepeda motor telah dilarikan ke Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib Tanjungpinang.
Selai mengalami lukaa korban Ep juga mengalami kerugian materi. Dan saat ini kedua kendaraan yang terlibat laka lantas telah diamankan di Mapolresta Tanjungpinang.
Penulis:Roland
Editor :Redaktur