Kwarnas Pramuka Lantik Kwerda dan Majelis Pembimbing Kwarda Pramuka Kepri

PRESMEDIA.ID, Tanjungpinang – Ketua Kwarnas Pramuka Komjen Pol (Purn) Budi Waseso diwakilkan Sekretaris Jenderal Kwarnas Pramuka Mayjen TNI (Purn) Dr.Bachtiar, melantik gubernur Kepri Ansar Ahmad menjadi Pengurus Majelis Pembimbing Daerah Kwarda Kepri.
Selain itu, juga dilantik pengurus Kwartir Daerah dan LPK Kwarda Kepulauan Riau Periode 2022-2027 di Aula Wan Seri Beni, Kantor Gubernur Kepulauan Riau di kawasan Dompak kota Tanjungpinang Rabu (01/02/2023).
Pelantikan ini didasarkan pada Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor.166, Nomor.167 dan Nomor.168 yang menetapkan Gubernur Kepulauan Riau H.Ansar Ahmad menjadi Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Kepulauan Riau.
Selanjunya Sekda Kepri Adi Prihantara menjadi Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kepulauan Riau dan Djarot Wibowo sebagai ketua LPK Gerakan Pramuka Kepulauan Riau masa Bakti 2022-2027.
Ketua Kwarnas Pramuka Komjen Pol (Purn) Budi Waseso mengatakan pelantikan Pelantikan Majelis Pembimbing dan Pengurus Kwarda Kepri yang dilaksanakan hari ini, merupakan tindak lanjut atas terbitkannya Surat Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka terkait Pengurus Majelis Pembimbing Daerah, Kwartir Daerah dan Lembaga Pemeriksaan Keuangan (LPK) Kwratir Daearh Kepulauan Riau.
“Dalam pelantikan kakak-kakak telah mengucapkan tri satya Pramuka. Saya berharap, agar Tri Satya yang telah diucapkan sebaga janji atau ikrar kita, dapat diwujudkan secara nyata, baik dalam kegiatan lingkungan Pramuka maupun dalam kehidupan sehari-hari sebagai Warga Negara Indonesia,” ujarnya.
Budi Waseso juga berharap, Kwarda Kepulauan dapat memaksimalkan potensi dan letak strategis Kepulauan Riau dalam pelatihan Pramuk, serta potensi daerah lainya.
Demikian juga dalam pengembangan pariwisata, mengingat Kepulauan Riau merupakan Provinsi yang lokasinya berdekatan dengan beberapa Negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia.
“Tentunya kegiatan Kepramukaan Internasional Kwarda Kepulauan Riau wajib menginformasikan terlebih dahulu kepada Kwarnas,” usulnya.
Kepada pengurus Kwarda Gerakan Pramuka Kepulauan Riau yang baru, Budi juga mengucapkan selamat, Semoga semua pengurus diberikan kesuksesan dan kelancaran dalam menggerakkan roda organisasi pramuka di daerah, dan apa yan telah dilakukan jadi ladang amal ibadah.
“Marilah kita terus memajukan kiprah Gerakan Pramuka, selalu berpedoman kepada Tri Satya dan Dasa Darma Pramuka sebagai kode gerakan pramuka yang sudah sepatutnya kita junjung tinggi. Majulah Gerakan Pramuka Kepri untuk satu Indonesia, Jayalah Pramuka,” tutupnya.
Semetara itu Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad dalam sambutannya menyampaikan, terima kasih atas kepercayaan yang diberikan sebagai Ketua Majelis Pembimbing Daerah Kepulauan Riau yang dilantik pada hari ini bersama anggota Majelis Pembimbing Daerah, Kwartir Daerah dan Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Kepulauan Riau Masa Bhakti 2022 – 2027.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka yang telah melantik pada hari ini. Semoga kami diberikan kemudahan dalam menjalankan tugas dan amanah yang diberikan dan tentunya tidak terlepas dari dukungan dan kerja sama kita semua,” ucapnya.
Gubernur Ansar menyadari bahwa upaya mengembalikan kejayaan Gerakan Pramuka seperti masa lampau tentulah bukan pekerjaan yang ringan. Akan tetapi tantangan yang cukup berat tersebut, tidak lantas menjadikan pengurus pramuka berkecil hati, akan tetapi justru memacu dan menumbuhkan semangat untuk berupaya semaksimal mungkin guna memajukan gerakan pramuka khususnya di Provinsi Kepulauan Riau yang kita cintai.
“Untuk itu kami berharap kita dapat mempererat koordinasi dan jalinan kerja sama serta membangun solidaritas yang kuat dengan seluruh pihak dan kepengurusan yang telah dibentuk,” katanya.
Turut hadir pada kesempatan ini Kapolda Kepri Irjen Pol Tabana Bangun, Kajati Kepri Gerry Yasid, Kabinda Kepri Laksma TNI Adriansyah, Danlanud RHF Arief Budiman, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kepri Sutomo, Perwakilan FKPD, Perwakilan Bupati/ Walikota, serta Pengurus Mabinda Provinsi kepri dan Kabupaten/ Kota.
Penulis:Presmedia
Editor :Redaksi