Kunjungan Wisman ke Kepri Februari 2023 Turun 22,85 Persen

PRESMEDIA.ID, Tanjungpinang – Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (Wisman) ke Provinsi Kepulauan Riau selama Februari 2023 mengalami penurunan dibanding Januari 2023.
Badan Pusat Statistik (BPS) Kepri mengatakan, jumlah kunjungan Wisman ke Kepri pada Februari 2023 tercatat sebanyak 93.085 kunjungan, jumlah ni mengalami penurunan 22,85 persen dibanding bulan Januari 2023.
“Sementara itu, jika dibandingkan dengan Februari 2022, terjadi peningkatan sebesar 25.472,80 persen,” sebut BPS dalam rilis resminya.
Penurunan kunjungan Wisman ke Kepri ini, juga dialami di sejumlah pintu masuk seperti di Batam dari 94,774 wisamaan pada Januari 2023 menurun menjadi hanya 74,193 wisman pada Februari 2023.
Hal yang sama juga terjadi di Pintu masuk kota Tanjungpinang dari 5.035 wisman pada Januari 2023 menurun menjadi hanya 2.729 wisman di bulan Februari 2023.
Di pintu masuk kabupaten Bintan juga mengalami penurunan kunjungan Wisman dari 14.988 wisman pada Januari 2023, turun menjadi 11.285 wisman . Kabupaten Tanjung Balai Karimun dari 5.851 wisman pada Januari 2023, turun menjadi 4.868 wisman di Februari 2023.
Sementara itu, Wisman yang berkunjung ke Provinsi Kepulauan Riau pada bulan Januari-Februari 2023, masih didominasi wisman dari Singapura yang mencapai 53,56 persen atau sebanyak 114,475 wisman sepanjang Januari-Februari 2023.
Selanjutnya disusul wisman berkebangksaan Malaysia yang mencapai 15,04 persen atau 32,137 wisman, kemudian India sebanyak sebanyak 9.860 wisman. Sedangkan wisman Tiongkok yang berkunjung ke Kepri hanya 6,533 orang sepanjang Januari-Februari 2023.
Menurunya jumlah kunjungan wisman ke Kepri Januari-Februari 2023 ini, juga menyebabkan Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Provinsi Kepulauan Riau pada bulan Februari 2023 mengalami penurunan 3,89 persen dari 47,58 persen rata-rata hunian hotel pada Januari 2023, menjadi hanya 43,69 persen pada Februari 2023.
Namun demikian, rata-rata lama menginap tamu asing dan tamu Indonesia pada hotel berbintang di Provinsi Kepulauan Riau pada Februari 2023 tercatat sebesar 2,26 hari, atau mengalami kenaikan naik 0,14 poin dibanding dengan bulan Januari 2023 lalu.
Penulis: Presmedia
Editor : Redaktur