Pemko Tanjungpinang Targetkan Serapan APBD 2023 Capai 90 Persen

0 68
Sekertaris Daerah Kota Tanjungpinang, Zulhidayat (Foto: Roland/Presmedia.id)
Sekertaris Daerah Kota Tanjungpinang, Zulhidayat (Foto: Roland/Presmedia.id)

PRESMEDIA.ID, Tanjungpinang – Pemerintah kota Tanjungpiang menargetkan, serapan APBD 2023 mencapai 90 persen.

Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Zulhidayat mengatakan, optimisme serapan APBD 2023 karena hingga saat ini capaian APBD 2023 telah mencapai 77 persen.

“Saat ini kemajuan serapan anggaran sudah menggembirakan. Terutama, peningkatan serapan anggaran terjadi selama triwulan terakhir. Target kami hingga melebihi 90 persen, melampaui serapan tahun sebelumnya,” kata Zulhidayat Jumat (27/10/2023).

Saat ini lanjutnya, beberapa proyek konstruksi dengan anggaran besar yang masa kontraknya berakhir pada Desember 2023, seperti proyek Potong Lembu, Bincen, dan beberapa proyek konstruksi lainnya.

Selain itu, APBD Perubahan 2023 telah dibahas bersama Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.

Meskipun begitu, Zulhidayat menyatakan bahwa masih ada beberapa evaluasi dan masukan dari Pemprov Kepri.

Terkait program bedah rumah, saat ini baru terdapat 8 rumah yang menjadi sasaran, namun dia berharap akan ada penambahan jumlah rumah yang mendapat manfaat dari program ini.

“Kami tetap berkomitmen untuk menjalankan program-program yang berfokus pada penanganan kemiskinan, penanggulangan stunting, peningkatan investasi, dan penanganan inflasi,” pungkasnya.

Penulis: Roland
Editor  : Redaktur

Leave A Reply

Your email address will not be published.