PDI-P Segera Cari Calon Wagub Terbaik Damping Soerya Respationo

 

DPP-PDIP kembali menunjuk Jumaga Nadeak sebagai Ketua DPRD Kepri (Presmed)
Fungsionaris DPD PDI-P Kepri Jumaga Nadeak.

PRESMEDIA.ID,Tanjungpinang- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Provinsi Kepri mengatakan akan segera mencari calon wakil gubernur terbaik menggantikan Isdianto yang akan mendampingi Soeryo Respationo sebagai calon Gubernur yang akan diusung PDI-P pada Pilkada Kepri 2020 mendatang.

Pengurus fungsionaris DPD PDI-P Kepri, Jumaga Nadeak mengatakan dengan sikap dan penolakan Isdianto sebagai calon wakil gubernur, PDI-P akan segera melakukan konsilidasi internal untuk menentukan sikap mencari calon figur wakil gubernur yang lebih bagus yang akan diusung.

“Dalam waktu dekat kami akan segera melakukan konsilidasi, untuk mencari calon wakil yang lebih bagus lagi,”ujar Jumaga, Kamis,(27/2/2020).

Sebelumnya, lanjut Jumaga, selain melakukan survei kepada calon gubernur yang akan diusung, PDI-P juga melakukan survei terhadap calon wakil gubernur yang akan disung mendampingi Soerya Respatinono sebagai calog Gubernur Kepri, Dan selain Isdianto, dalam survei itu juga terdapat sejumlah calon.

“Dalam survei itu, kami juga mengelempokan calon berdasarkan Pasangan 1 pasangan 2 dan pasangan 3, Dan hasil sementara kemarin calon unggul memang masih Soeryo dan Isdianto, dan dengan kondisi saat ini, tentu PDI-P juga akan mengambil sikap,”ujarnya.

Dan stas hasil survei itu, Jumaga kembali menanyakan komitmen Isdianto dan karena DPP PDI-P pusat juga mempertanyakan hal yang sama tehadap komitmen para calon sebelum nantinya dipanggil untuk diewawancarai dan diberi rekomendasi.

Disingung dengan koalisi PDI-P dengan partai lain, Jumaga mengangatakan hingga saat ini, pihaknya masih terus melakukan penjajakan, Dan selain ke PKB, Partai Banteng dengan moncong putih ini, juga dikatakan juga melakukan kominikasi politik dengan sejumlah partai seperti Demokrat dan Gerindra.

“Kalau komunikasi Politik tetap kami lakukan, dan sampai saat ini pembicaraan dengan PKB, Demokrat dan Gerindra juga ada dilakukan. Mengenai hasil tentu, kami berharap ada kesepakatan bersama,”ujarnya.

Penulis:Redaksi