HUT ke 31 Tahun, PT.BIIE “Bedah” Sekolah SMPN 16 Bintan

General Manager GM PT BIIE Aditya Laksamana dan sejumlah karyawan PT.BIIE Lobam Bintan saat melaksanakan Gotong royong Perbaikan Beda Sekolah di SMPN 16 Bintan dalam HUT ke 31 Tahun PT.BIIE
General Manager (GM) PT BIIE, Aditya Laksamana, dan sejumlah karyawan PT.BIIE Lobam-Bintan saat melaksanakan Gotong royong Perbaikan (Beda) Sekolah di SMPN 16 Bintan dalam HUT ke 31 Tahun PT.BIIE. (Foto Istimewa)

PRESMEDIA.ID, Bintan – Berikan sumbangsih pada sektor Pendidikan, PT Bintan Inti Industrial Estate (BIIE) melakukan “Bedah” sekolah di SMPN 16 Bintan.

Kegiatan itu, menjadi bagian dari peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 31 tahun PT.BIIE beroperasi dan menanamkan investasinya di Kabupaten Bintan.

General Manager (GM) PT BIIE, Aditya Laksamana, mengatakan PT BIIE terus berkomitmen untuk mendukung penuh dunia pendidikan di Kabupaten Bintan. Dukungan itu dibuktikan dengan dilaksanakannya berbagai program, dimulai program Edukasi Pendidikan serta Program CSR Bedah Sekolah setiap tahunnya.

“Kita selalu melakukan untuk dunia pendidikan di Kabupaten Bintan. Saat ini yang kita lakukan adalah bedah sekolah,” ujar Adit, Sabtu (27/11/2021).

Beberapa waktu yang lalu, PT BIIE telah menghadirkan LPK Bintan Cakrawala di Kawasan BIE. Lembaga Pelatihan itu telah diresmikan oleh Gubernur Kepri Ansar Ahmad beserta perwakilan dari BPSDMI Kementerian Perindustrian.

Kemudian pada saat ini, perusahaan yang mengelola kawasan industri terbesar di Pulau Bintan tersebut melakukan bedah sekolah melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Sekolahan yang terpilih dalam program ini adalah SMPN 16 Bintan yang berada di Kelurahan Teluk Lobam, Kecamatan Seri Kuala Lobam.

“Bedah sekolah ini merupakan salah satu kegiatan yang kita lakukan dalam rangka merayakan HUT yang ke-31 PT BIIE,” jelasnya.

Penyelenggaraan kegiatan dilakukan dengan penuh persiapan. Kemudian juga sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP). Tentunya juga berjalan sesuai dengan protokol kesehatan (Prokes) covid-19 mengingat pelaksanaannya di masa pandemi.

Panitia telah menghadirkan sekitar 50 orang staff PT BIIE hingga jajaran manajemen untuk berpartisipasi mengisi rangkaian kegiatan tersebut.

“Jadi kita juga turun bersama-sama untuk mensukseskan program ini. Semoga program ini dapat bermanfaat bagi semuanya,” katanya.

Sementara itu, Camat Seri Kuala Lobam, Anton Hatta Wijaya, berharap Program CSR yang dilaksanakan PT BIIE untuk dunia pendidikan di Kabupaten Bintan konsisten dijalankan.

“Karena program ini sangat bermanfaat untuk banyak pihak terutama pada dunia pendidikan di masa pandemi seperti saat ini,” sebutnya.

Program ini telah berjalan dengan sangat baik sesuai dengan Prokes Covid-19. Dalam program tersebut diisi juga berbagai kegiatan diantaranya pembangunan dan perbaikan pagar sekolah, mengecat pagar sekolah, membersihkan berbagai ruangan, beberapa infrastruktur serta fasilitas sekolah lainnya.

Kemudian juga ada kegiatan lainnya. Yaitu diisi dengan selingan kegiatan edukasi oleh staff PT BIIE. Sehingga dalam acara ini banyak acara yang bermanfaat.

“Semoga PT BIIE dapat lebih banyak berkontribusi untuk masyarakat disekitar kawasan sehingga tercipta suasana yang kondusif untuk mendukung kelancaran operasional tenant serta meningkatkan iklim berinvestasi yang baik,” ucapnya.

Penulis : Hasura
Editor : Redaksi