
PRESMEDIA.ID, Tanjungpinang – Satlantas Polresta Tanjungpinang, akhirnya menyelidiki kecelakaan motor yang mengakibatkan almarhumah Df meninggal dinia di lobang galian PDAM jalan DI.Panjaitan km 7 Tanjungpinang.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Tanjungpinang AKP Syaiful Amri mengatakan, penyelidikan dilakukan setelah orang tua korban melaporkan kejadian tersebut ke Satlantas Polresta Tanjungpinang.
“Laporan sudah kami terima. Kami mulai menyelidiki secara bertahap, termasuk memperdalam olah TKP dan mencari saksi yang melihat kejadian,” ujar Syaiful Rabu (3/7/2024).
Dalam penyelidikan ini, Ia juga berharap, dapat mengungkap kejadian sebenarnya.
Saat ini, katanya, tiga orang saksi, termasuk seorang satpam yang berada di sekitar TKP, telah dimintai keterangan.
Syaiful juga mengimbau masyarakat yang mungkin melihat kejadian untuk memberikan keterangan guna membantu mengungkap kebenaran dari peristiwa ini.
“Kami mohon bantuan dari masyarakat. Jika ada yang mengetahui kejadian ini, harap memberikan keterangan agar kita bisa mengungkap kebenaran dari peristiwa yang menyebabkan kematian ini,” katanya.
Sebelumnya, menurut Syaiful, pihak kepolisian telah mendekati keluarga korban untuk membuat laporan, meskipun pada awalnya mereka tampak tidak peduli. Namun, hal ini dimaklumi mengingat mereka sedang dalam kondisi berduka.
Wanita berinisial DF, warga Sei Jang, Tanjungpinang, meninggal dunia akibat kecelakaan di lubang galian PDAM pada Kamis (20/6/2024) malam.
Setelah kejadian tersebut, dua pengendara motor kembali mengalami kecelakaan di tempat yang sama pada Minggu (23/6/2024) malam.
Akibat  tiga kecelakaan di lubang galian ini, satu orang meninggal dunia dan dua korban mengalami luka-luka.
Penulis:Roland
Editor :Redaktur











