Dewi Ansar Serukan Cegah Stunting Desa Melalui 10 Program Pokok PKK

Ketua TP PKK Kepri Hj Dewi Kumalasari Ansar menghadiri pelaksanaan Pembinaan dan Mentoring Penurunan Stunting oleh TP PKK Kota Tanjungpinang di Aula Kantor Kecamatan Tanjungpinang Timur Tanjungpinang Kamis 2172022
Ketua TP PKK Kepri Hj Dewi Kumalasari Ansar menghadiri pelaksanaan Pembinaan dan Mentoring Penurunan Stunting oleh TP PKK Kota Tanjungpinang di Aula Kantor Kecamatan Tanjungpinang Timur Tanjungpinang Kamis 2172022 Foto Humas Kepri

PRESMEDIA.ID, Tanjungpinang – Ketua TP-PKK Kepri Hj. Dewi Kumalasari Ansar menghadiri pelaksanaan Pembinaan dan Mentoring Penurunan Stunting oleh TP-PKK Kota Tanjungpinang di Aula Kantor Kecamatan Tanjungpinang Timur, Tanjungpinang, Kamis (21/7/2022).

Kegiatan pembinaan dan mentoring penurunan stunting ini merupakan kegiatan dari pada program-program PKK, yang sudah diketahui PKK ini adalah Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga yang program-program menyasar ke keluarga.

“Saya berharap dengan mengikuti pembinaan para kader PKK Kota Tanjungpinang mendapatkan data yang diperlukan saat menjalankan tugas,” tuturnya.

Dewi Ansar juga menyampaikan sesuai dengan kebijakan pemerintah pusat yang tertuang dalam Perpres nomor 72 tahun 2021, program fokus TP PKK Provinsi Kepri hingga ke desa yaitu terkait pencegahan dan penurunan angka stunting.

“Masalah stunting menjadi fokus utama dari TP PKK saat ini,” kata Dewi Ansar.

Lebih lanjut, Dewi Ansar menambahkan, sinergi dari seluruh pihak perlu dilakukan agar 10 program pokok PKK dapat berjalan dan terlaksana dengan baik. Hal ini penting, mengingat 10 program pokok PKK menyangkut seluruh aspek.

“PKK tentu butuh dukungan seluruh elemen, mulai dari pemerintah, tokoh agama, tokoh masyarakat dan tentu kader PKK yang hebat mulai dari tingkat desa, kelurahan, kecamatan hingga kabupaten,” jelasnya.

Terakhir, Dewi Ansar menyebut dari kegiatan ini juga untuk mengetahui permasalahan dan hambatan yang dihadapi oleh para kader PKK di setiap wilayah. Sehingga secara bersama-sama dapat dicari solusi yang tepat dalam pelaksanaan 10 program pokok PKK hingga ke tingkat desa.

“PKK sebagai mitra pemerintah memiliki fungsi dan peran yang strategis dalam pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat melalui unit terkecil yakni keluarga. Hal ini bertujuan untuk menciptakan SDM yang berkualitas dan menjaga ketahanan ekonomi bangsa,” tutupnya.

Penulis : Presmedia
Editor : Redaksi