
PRESMEDIA.ID,Bintan- Polsek gunung Kijang memberi himbuaan dan sosialisasi pada masyarakat Nelayan, agar berhati-hati serta waspada terhadap cuaca akstrim, Gelombang tinggi disertai hujan dan angin kencang, memasuki musim utara Desember 2019.
Kapolsek Gunung Kijang AKP Monang P.Silalahi mengatakan, kepada operator kapal, Nakhoda dan ABK diharapkan, agar selalu memperhatikan kondisi cuaca kalau berangkat melaut, melakukan koordinasi dengan istansi terkait, memonitor perkembangan cuaca dari BMKG dan Syahbandar.
“Kita juga menghimbau agar kapal dan Nelayan, tidak memaksakan diri untuk berangkat melaut apabila cuaca tidak memungkinkan serta agar dapat memperhatikan kondisi Kapalnya apakah masih laik jalan atau perlu perbaikan”jelasnya, Jumat,(6/12/2019).
Selain itu, lanjut Monang, untuk Nakhoda kapal,diharapkan melengkapi kapalnya dengan alat keselamatan seperti life Jacket dan pelampung. Pengusaha ikan yang mempekerjakan Nelayan, juga diminta memperhatikan keselamatan ABK nya.
“Untuk setiap ABK Kapal yang berbeda-beda suku, hendaknya dapat saling menghargai, Toleran hingga tidak terjadinya perselihan atau perkelahian yang mengakibatkan kerugian bagi semua pihak”tegasnya.
Polsek Gunung Kijang sebut Monang, juga terbuka dan sangat mengharapakan peran masyarakat dalam memberikan informasi, atas kejadiaan dan ganguan Kamtibmas yang terjadi dilingkunganya masing-masing.
Penulis: Dani