Sosialisasikan Tahapan Pilkada, KPU Akan Lounching Maskot Pilkada Kepri� �

KPU Kepri Mulai lakukan Sosialisasi Tahapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Provinsi Kepri 2020.

PRESMEDIA.ID,Tanjungpinang- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri mulai menggelar kegiatan sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2020. Kegiatan tersebut digelar di Hotel CK Tanjungpinang, Jumat (1/11/2019).

Pada sosialisasi tahap awal ini, KPU Kepri menyampaikan tahapan Pilkada kepada para jurnalis yang berada di Ibukota Provinsi Kepri di Tanjungpinang. Anggota komisioner KPU Kepri Parlindungan Sihombing mengatakan, proses tahapan kegiatan ini sebenarnya telah dilakukan sejak 30 September 2019 lalu dengan melakukan persiapan perencanaan program dan anggaran.

“Sesuai tahapan KPU melakukan penyusunan dan penandatanganan naskah perjanjian hibah daerah (NPHD), dan Provinsi Kepri yang paling pertama melakukan NPHD sebelum tanggal 1 Oktober 2019 sesuai tahapan,”ujarnya.

Ia juga menambahkan, mulai tanggal 1 November 2019 ini, KPU memulai melakukan tahapan sisialisasi kepada masyarakat. Dan sosialisasi ini akan dilakukan hingga 22 September 2020 mendatang.

KPU terangnya, bukan hanya akan melakukan sosialisasi, tetapi mulai tanggal 1 November ini akan mensejalankan melakukan Penyuluhan/Bimbingan Teknis (Bimtek) ke KPU Kabupaten/Kota. “Bimtek ini bukan hanya untuk ke KPU Kabupaten/Kota, tetapi dilakukan juga ke PPK, PPS, dan KPPS dan sesuai tahapan akan dilakukan hingga 22 November 2020 mendatang,” ujarnya.

Parlindungan menambahkan, dalam waktu dekat KPU Kepri akan menggelar launching memperkenalkan maskot pilkada Kepri yang akan digelar di Kota Batam. “Launching ini sekalian sosialisasi dan akan dilakukan pada 8 November 2019 nanti yang digelar di Lapangan Engku Putri, Batam,” katanya.

Menurut dia, pertimbangan melaksanakan launching memperkenalkan maskot pilkada serentak ini di Kota Batam karena beberapa pertimbangan diantaranya, Batam merupakan daerah yang jumlah penduduknya terbanyak di Kepri ini.

Selama ini juga bila acara launching pilkada Kepri selalu digelar di Tanjungpinang. Kita buat di daerah lainnya supaya lebih beragam dan sosialisasi ini dapat meningkatkan partisipasi pemilu di Batam,” tururnya.

Sementara itu, Ketua KPU Provinsi Kepri Sriwati mengatakan, bahwa kegitan pemula ini digelar sebagai upaya mensosilisasikan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020 di Provinsi Kepri yang akan datang. Intinya kami KPU Kepri akan melaksanakan tahapan pilkada serentak ini dengan sebaik dan semaksimal mungkin,”katanya.

Penulis:Ismail�

Komentar